Minggu, 02 Agustus 2015
Vainglory : Hal hal yang harus diketahui saat bermain Vainglory
Vainglory akhirnya hadir dalam versi Beta untuk perangkat Android , dan artinya para pengguna iOS serta Android dapat bermain dan bergabung bersama di game ini. Dalam game MOBA ini kalian akan bertarung 3 melawan 3 dengan pemain lainnya dalam sebuah arena. Banyak yang bilang bahwa game ini hampir mirip dengan game DOTA, sebenarnya game ini dengan DOTA amat berbeda. Namun karena gameplay dari game MOBA hampir sama semua, maka banyak yang berpendapat game Vainglory mirip dengan DOTA. Di game Vainglory ini kalian akan merebutkan sebuah wilayah, dan di wilayah tersebut ada 2 kubu yang saling bersaing untuk menguasai daerah tersebut sepenuhnya dengan cara menghancurkan Vain Crystal lawan. Kalian akan bergabung di salah satu kubu dan berusaha merebut serta menghancurkan Vain Crystal milik lawan kalian.
1. Info Karakter & Skill Karakter
Saat kalian baru pertama kali memainkan game Vainglory tentu kalian sangat kebingungan ketika memilih hero. Hero di dalam game Vainglory ini memiliki kemampuan dan skill yang berbeda-beda. Dan pastikan pada saat memilih hero sesuaikan dengan gaya bermain kalian dalam bermain game MOBA atau RPG. Karena saya lebih suka karakter dengan serangan jarak dekat dan memiliki tampang sangar maka saya memilih Krull sebagai hero pertama saya.
2. Minion
Jika di game DOTA kita menyebutnya creep di game Vainglory kita menyebutnya dengan Minion. Minion ini terbagi menjadi 3 kategori bro, pertama minion tentara milik tim kita, kedua minion milik lawan, dan yang ketiga minion hutan. Minion ini sangat berpengaruh terhadap kemajuan kalian di dalam game Vainglory bro, semakin banyak Minion yang kalian bunuh maka akan semakin banyak uang yang bisa kalian kumpulkan.
Di dalam game Vainglory juga ada yang namanya Minion Mine dan Gold Mine bro. Minion Mine berguna untuk memperkuat minion milik kalian, jadi jika kalian bisa menaklukan minion mine, kekuatan minion kalian akan bertambah. Minion Gold berguna untuk menghasilkan uang secara pasif. Dan dalam kurun waktu beberapa menit, kalian akan mendapatkan gaji dari tambang milik kalian.
3. Turret
Turret ini adalah pelindung dari base milik kalian dan milik lawan juga guys. Turret ini sangat penting di dalam game Vainglory, jika Turret milik lawan sudah banyak yang hancur kemungkinan besar kalian akan bisa dengan mudah memenangkan game Vainglory.
4. Kraken
Jika di DOTA ada Roshan, di Vainglory ada Kraken bro, monster ini akan muncul jika mining sudah mengeluarkan gaji sebanyak 2 kali. Jika di DOTA Roshan akan dibunuh untuk mendapatkan Aegis of Immortal, di Vainglory kita akan menangkap Kraken untuk dijadikan pasukan kita. Kraken ini akan menyerang Turret milik lawan, dan tentu saja HP dari Kraken ini tebalnya bukan main bro, jika musuh kalian berhasil mendapatkan Kraken maka base kalian akan dalam bahaya.
Dalam game MOBA semua dituntut untuk saling bekerja sama, maka dari itu kalian harus bisa mengontrol diri agar tim kalian bisa menang di dalam game Vainglory. Dan dari game MOBA inilah kalian bisa mengambil pelajaran bahwa tujuan yang besar tidak akan tercipta tanpa kerja sama yang baik. Jadi apakah kalian sudah siap bertarung? Saya tunggu kalian di dalam game Vainglory ini .
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar